SPARTACKS

Diberdayakan oleh Blogger.

Eki Selamatkan Muka Persiba

Kamis, 25 November 2010

Tuan rumah tertinggal lebih dulu melalui gol cepat Edward Wilson.

Oleh Donny Afroni

Eki Nurhakim & Sultan Samma - Persiba Balikpapan (GOAL.com/Boby Aji)
    Eki Nurhakim membuat Persiba Balikpapan harus puas berbagi angka dengan Semen Padang setelah bermain imbang 1-1 di Stadion Persiba dalam lanjutan Superliga Indonesia 2010/11.

    Hasil imbang ini tidak mengangkat posisi Persiba di klasemen sementara. Tim Beruang Madu tetap berada di peringkat ke-delapan dengan nilai 13 dari 11 laga yang sudah dijalani.

    Di lain pihak, keberhasilan mencuri angka juga tidak mengubah posisi Semen Padang. Walau sama-sama mengoleksi 14 poin dengan Persija Jakarta, tim besutan Nil Maizar ini kalah selisih gol.

    Bertanding di hadapan pendukungnya sendiri, Persiba tidak berdaya menghadapi serangan balik yang dikembangkan Semen Padang. Pertahanan solid tim tamu juga membuat Persiba kesulitan menembus lini belakang Semen Padang.

    Publik tuan rumah langsung terbungkam ketika Edward Wilson menjebol gawang Galih Sudaryono saat laga baru berjalan enam. Berawal dari umpan jauh Saktiawan Sinaga ke sektor pertahanan, dua pemain Persiba yang berusaha menghentikan laju Edward tidak mampu menghadang striker asing Kabau Sirah itu, sehingga dengan mudah menjebol gawang Galih.

    Tertinggal satu gol membuat Persiba semakin berada dalam tekanan. Strategi serangan balik yang dikembangkan Semen Padang berjalan efektif. Edward nyaris menggandakan keunggulan di menit ke-16. Tapi sundulan Edward menyambut umpan Elie Aiboy masih membentur mistar gawang.

    Praktis Persiba tidak bisa memberikan perlawanan sepanjang babak pertama ini. Hingga laga usai, skor 1-0 untuk keunggulan tim tamu tetap bertahan.

    Di babak kedua, permainan Persiba mengalami peningkatan, dan mulai memberikan tekanan ke pertahanan Semen Padang yang tetap mengandalkan serangan balik.

    Setelah melakukan tekanan di lini belakang Semen Padang, akhirnya Persiba mampu menyamakan kedudukan pada menit ke-59 melalui Eki. Umpan Erik Setiawan disambut tandukan Eki, namun ditepis Samsidar, dan bola membentur mistar gawang. Bola rebound kembali disambut Eki untuk menjebol gawang Semen Padang.

    Secara keseluruhan, Persiba lebih mendominasi di babak kedua. Namun solidnya lini belakang Semen Padang membuat tim besutan Junaidi ini kesulitan menambah gol. Hingga pertandingan usai, skor imbang 1-1 tetap bertahan.

    Posting Komentar